15/02/2024

Traffic yang aneh

Siang tadi, setelah setengah harian berkutat dengan simulasi ABM dan segala perangkat perkomputeran... saya sempat mengecek banyaknya pengunjung ke blog ini dan kaget dengan jumlahnya yang tidak biasa. Ada 300+ viewers yang bukan berasal dari negara ini. Asal negara bisa diakali dengan VPN tapi yang membuat saya masih heran adalah bagaimana orang (atau bot?) masih main ke sini padahal saya tidak lagi menggunakan blog ini dengan tujuan agar dikunjungi banyak pembaca. Apakah ini kerja google? Saya merasa tidak meninggalkan link blog ini dimanapun. Saya sudah menghapus link blog ini dari bio instagram, dan seingat saya link blog di goodreads juga saya hilangkan. Apakah ada teman yang sengaja menyimpan link saya di blognya? Sepertinya bukan karena alasan itu. Saya tidak bisa melihat sumber link yang membawa para viewers jumlah besar datang kemari. Mungkin, ada sesuatu yang masih belum saya pahami. Google alert? Bookmark browser? Rasanya tfitur-fitur tersebut hanya membawa beberapa viewers saja... Atau jangan-jangan ... disebabkan oleh sebuah kata yang terketik pada postingan terakhir? Pemilu? TPS? DPK? 

Ngomong-ngomong ... sekitar satu jam yang lalu, seseorang datang meminta tanda tangan saya untuk melengkapi semacam tabel untuk pemilih yang kemarin berstatus DPK. Ada nama si adik tetangga yang juga senasib dengan saya. Berarti memang benar ada rekap data seperti itu, tidak sekadar  dicatat pada kertas oret-oretan dan terkesan tidak meyakinkan. Tentu, selain tandatangan... saya juga mendengar orang tersebut juga menyampaikan hasil pemilu di TPS yang saya datangi kemarin. Hasilnya, paslon pilihan saya bukanlah pemenangnya. Then, am I sad? Not really... meski saya sudah terlatih patah hati kekalahan paslon di TPS saya belumlah hasil final secara nasional. 😁 

Semoga kali ini keinginan saya punya presiden dan wakil presiden pilihan bisa terwujud. Yang lebih penting lagi, sebagian besar janji-janjinya bisa terlaksana, bukan bualan belaka.😊


No comments:

Post a Comment

Terima kasih atas kesan dan pesan nya. Jangan kapok dan sungkan untuk berkunjung kembali :)