11/04/2024

2 Syawal 1445 H

Selama masa lebaran ini, Alhamdulillah tidak ada hal-hal menyakitkan yang terdengar. Entah kenapa beberapa hari ini terasa baik-baik saja. Mungkin pertanyaan-pertanyaan yang ada sudah terasa biasa. Bisa jadi karena 'penerimaan' mereka atas kondisi saya yang tidak segercep kerabat lain untuk memperoleh 'the only one' sudah dalam level maksimal. Bahkan bila ada yang bertanya, herannya... saya juga bisa menjawab dengan ringan tanpa merasa terlalu terbebani. Mungkin efek 'perjalanan istimewa', saya sudah pasrahkan masalah satu itu di sana. Loss, dan tidak mau dipaksa-paksa untuk dikenal-kenalkan. Sudah cukup banyak orangtua yang berharap anaknya bersama saya, tapi anaknya sendiri tidak mau karena rata-rata sudah punya 'someone else'. Sedangkan saya tidak berminat untuk bersaing, apalagi berpikir menjadi yang ke sekian. Jadi saya nunggu yang beneran mau dan setia sama saya saja. 😄

Lebaran kali ini rupanya saya banyak bertemu dengan kerabat yang saling berbagi kebahagiaan di 'perjalanan istimewa' mereka. Beragam kisah dan tantangan rupanya tidak menyurutkan para pencerita untuk kembali ke Baitullah. Bahkan kami berupaya agar seguyon-guyonnya kami ....kami harap bisa balik ke sana. Se-ngayal-ngayalnya kami, rasanya seru bisa berangkat bareng banyak sanak saudara. Wah, membayangkannya saja sudah menyenangkan. 😆

Terakhir, lebaran kali ini rasanya saya 'melunak'. Selama ini saya merasa saya makin tua, sayangnya saya tidak menyadari bahwa 'senior-senior' saya jauh lebih menua. Rambut memutih di sebagian besar area kepala, raut wajah yang terlihat lelah, serta ukuran badan yang meramping. Rasanya saya beneran merasa bersalah bila sampai ada konflik selama lebaran. Alhamdulillah, tiga hari berinteraksi dalam rangka lebaran.... Saya maupun anggota keluarga yang lain tidak menemui konflik dengan sanak kerabat yang belum tentu bertemu sehari-hari. 

No comments:

Post a Comment

Terima kasih atas kesan dan pesan nya. Jangan kapok dan sungkan untuk berkunjung kembali :)